TEMA:
GAYA HIDUP BERKELANJUTAN
CERDIK KELOLA SAMPAH PLASTIK
Tujuan
Dengan mengangkat tema “Gaya Hidup Berkelanjutan” dan mengacu kepada dimensi Profil Pelajar Pancasila, projek “Belajar Kelola Plastik Fase A” bertujuan mewujudkan peserta didik berkesadaran lingkungan yang mampu berperan aktif dalam menjaga serta mengatasi permasalahan lingkungan, khususnya terkait penggunaan dan pengelolaan plastik secara bijak.
Alur
- Dalam fase A, fokus pembelajaran tentang isu plastik adalah pada pengenalan dan identifikasi. Pada tahapan “pengertian plastik”, peserta didik belajar mengenal plastik sebagai material buatan manusia dengan karakteristik yang berbeda dari material lain. Peserta didik mengeksplorasi dan membandingkan sifat material plastik dengan material lainnya, sehingga dapat mengidentifikasi mana benda plastik dan mana benda bukan plastik.
- Peserta didik kemudian belajar mengenal bentuk pengelolaan plastik, yaitu pemilahan benda plastik bekas pakai sehingga tidak tercampur dengan sampah lainnya (khususnya sampah organik). Peserta didik juga belajar cara sederhana untuk mengolah sampah plastik, yaitu dengan cara repurpose (penggunaan kembali dengan tujuan berbeda).
- Tahapan terakhir dalam alur pembelajaran adalah memberikan kebebasan pada peserta didik untuk berkreasi dari hasil pengelolaan sampah plastik yang telah mereka kumpulkan.
Target
Melalui projek ini, peserta didik diharapkan dapat mengembangkan tiga dimensi Profil Pelajar Pancasila yaitu:
- Beriman Bertakwa pada Tuhan YME dan Berakhlak Mulia, khususnya elemen akhlak terhadap alam,
- Kreatif, khususnya elemen menghasilkan gagasan yang orisinal dan menghasilkan karya dan tindakan yang orisinal, dan
- Bernalar kritis, khususnya memberikan dan menjawab pertanyaan
Pertemuan 4
Kunjungan Narasumber
- Guru mencari narasumber tamu pelaku pilah sampah yang cocok untuk berbicara kepada siswa.
- Menyediakan computer/laptop atau telepon pintar untuk mencari informasi tentang lembaga narasumber
- Mengontak narasumber tersebut.
- Menginformasikan petugas sarpras dan pimpinan sekolah akan kegiatan ini (surat undangan, pemberitahuan pada security).
- Membuat lembar pencatatan penjelasan Narasumber
- Siswa diajak berbagi praktek 3R yang telah ia lakukan sejauh ini berdasarkan lembar kerja pada kegiatan sebelumnya.
- Guru menarik jawaban dari siswa, menuliskannya pada gulungan kertas flipchart dan membuat turus sesuai respon anak
- Guru menjelaskan rencana kedatangan narasumber yaitu lembaga pilah sampah
- Bersama-sama siswa, guru mencari tahu tentang profil lembaga tersebut lewat website, akun sosial media atau artikel majalah. Siswa diperkenalkan dengan lembar pencatatan paparan narasumber: apa hal menarik yang kamu tangkap dari paparan? Apa yang hendak kamu tanyakan? Apa kesulitan yang dialami narasumber dalam menjalankan aksinya tersebut?
- Inspirasi Aksi 3R: Sesi berbagi dengan Narasumber
- Tanya Jawab
- Siswa mencatat penjelasan Narasumber pada lembar kerja
- Guru menginformasikan narasumber pada pertemuan berikutnya dan meminta siswa mencari informasi tentang lembaga tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar